Kursus Pajak – Apakah Anda sedang kuliah jurusan ekonomi dan ingin merintis karir dalam bidang keuangan atau perpajakan? Mengikuti kursus brevet pajak bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda. Tapi, apakah Anda sudah mengetahui apa itu brevet pajak? Apa saja materi dan juga manfaat yang didapat dengan mengambil kursus tersebut?
Apa Itu Kursus Brevet Pajak?
Brevet pajak merupakan suatu pelatihan atau kursus dalam bidang pajak dengan jenis tingkatan yang bervariasi. Tentu saja setiap tingkatan tersebut mempunyai materi yang berbeda. Brevet pajak merupakan pelatihan atau kursus yang bisa dilakukan menggunakan software perpajakan maupun tidak.
Sertifikat yang diperoleh dari kursus tersebut bisa menjadi nilai tambah untuk seseorang yang mendalami dunia perpajakan, bahkan sertifikat brevet pada umumnya dijadikan sebagai tolak ukur pemahaman seseorang terhadap masalah pajak.
Biaya yang dibutuhkan untuk mendaftar program brevet pajak juga bervariasi yakni sekitar Rp2 Juta – Rp6 juta sesuai dengan tingkatan brevet pajak yang akan diambil. Oleh sebab itu, sebelum Anda mengambil kursus brevet pajak, maka disarankan untuk bertanya terlebih dahulu kepada penyelenggara tentang materi dan manfaat yang didapat supaya bisa sesuai dengan ekspektasi.
Jenis dan Tingkatan Brevet Pajak
Berikut Tingkatan Brevet Pajak yang perlu Anda ketahui:
Brevet Tingkat A
Brevet A merupakan tingkatan kursus atau pelatihan yang akan membahas materi mulai dari pembahasan dasar hingga ketentuan pajak. Ketentuan pajak tersebut dibahas mulai dari pajak penghasilan orang pribadi. Brevet tingkat ini mencakup:
- Ketentuan umum mengenai tata cara perpajakan (KUP)
- PPh Orang Pribadi (PPh Pasal 21)
- Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)
- Bea Materai
- Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB)
Brevet Tingkat B
Brevet B merupakan jenis atau tingkatan kursus dengan materi pembahasan dasar hingga menengah. Materi yang dibahas mulai dari ketentuan perpajakan Badan atau perusahaan. Materi tersebut mencakup:
- Pemotongan dan Pemungutan (PPh Pot-Put)
- Pengisian SPT (Surat Pemberitahuan Tahunan) PPN maupun PPh elektronik
- Pemeriksaan serta penyidikan pajak
- Pajak Penghasilan Pasal 21, Pasal 15, Pasal 23, Pasal 26, Pasal 4 Ayat (2), dan lain-lain
- Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan 1107 PUT.
- Akuntansi Pajak
- Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM)
- Pajak Penghasilan (PPh) Badan
Baca Juga: Kebijakan Tax Amnesty II, Efektifkah Meningkatkan Kepatuhan Pajak Orang Kaya?
Brevet Tingkat C
Brevet C merupakan jenis atau tingkatan pelatihan dengan materi pembahasan menengah sampai lanjutan, dan juga membahas mengenai Perpajakan Internasional. Materi yang diajarkan mencakup:
- PPh Orang Pribadi dan Badan
- Pajak Internasional Bank
- Pajak Internasional
- Tax Planning
- Akuntansi Pajak
Manfaat Kursus Brevet Pajak
Ada berbagai manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan mengikuti brevet pajak. Terlebih apabila Anda mendalami atau bekerja di dunia perpajakan. Berikut beberapa manfaat brevet pajak:
- Memperoleh pemahaman lebih tentang ilmu pajak.
- Sebagai bentuk persiapan Ujian Sertifikasi Konsultan Pajak (USKP).
- Membantu peserta dalam memahami pembuatan laporan, perhitungan pajak, perencanaan pajak untuk diri sendiri dengan lebih baik karena diberi pelatihan teknis.
- Menambah nila tersendiri jika Anda melamar kerja.
- Mengantarkan seseorang yang ingin menjadi konsultan pajak profesional.
Untuk para karyawan, pemahaman yang didapat bisa digunakan untuk menunjang karir. Untuk menjadi seorang ahli pajak, Anda harus memiliki pengetahuan mendalam terkait pajak. Dan salah satunya adalah dengan mengikuti kursus pajak. Tax Academy adalah tempat yang tepat untuk Anda memulainya. Karena di tempat ini merupakan langkah tangga pertama kesuksesan Anda sebagai seorang Expert di bidang industri perpajakan.
Tax Academy menawarkan metode pembelajaran yang mudah dan memiliki jaringan profesional. Beberapa metode tersebut diantaranya adalah Video Learning, Interactive Learning, dan juga Hybrid Learning. Akademi perpajakan yang satu ini dikelola oleh profesional dari WiN Partners yang mengelola berbagai bidang pajak dengan kantornya di Surakarta, Medan dan juga Batam. Hubungi kami sekarang juga untuk Anda yang ingin mengikuti kursus pajak dan menjadi Expert di bidang pajak.