Brevet Pajak – Pajak menjadi sumber pendapatan negara yang besar. Pajak ini akan digunakan untuk menjaga kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat. Masyarakat sangat memerlukan pembangunan sarana serta prasarana yang memadai dan merata di berbagai daerah. Oleh sebab itu pajak ini akan dialokasikan salah satunya untuk hal tersebut. Hal ini dikarenakan pembangunan tidak memerlukan biaya yang tidak sedikit.
Saat ini masyarakat banyak yang hanya menganggap pajak itu, hanya sebatas pungutan wajib yang harus dibayarkan kepada pemerintah tanpa tahu maksud dan tujuan dari pemungutan pajak tersebut. mereka menganggap pajak itu hanya sebagai tradisi. Oleh sebab itu, untuk lebih mengenal dan memahami akan perpajakan maka alangkah baiknya untuk mengikuti brevet pajak. Brevet pajak merupakan suatu pelatihan guna untuk mengenalkan berbagai informasi di bidang perpajakan.
Sebenarnya pajak itu, mempunyai peranan yang sangat penting bagi negara. Namun masyarakat belum memahami hal tersebut. Bahkan saat ini masih banyak yang belum sadar akan pajak. Masyarakat masih banyak yang mengunggah atau bahkan tidak membayar pajak. Oleh sebab itu sosialisasi pajak juga perlu dilakukan kepada mereka. Hal ini digunakan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya membayar pajak.
Apa Sektor yang Menyumbang Pajak Terbesar?
Jika dilihat dari laporan APBN KITA edisi Agustus 2022 ada lima sektor yang menjadi sektor yang berkontribusi menyumbang pajak terbesar di Indonesia. Berikut penjabaran dari kelima sektor tersebut
Sektor Industri Pengolahan
Sektor industri pengolahan merupakan sektor yang menyumbang pajak paling besar. Setiap tahunnya industri pengolahan iku menyumbang Pajak Penghasilan (PPH). Selain itu juga sebagai penyumbang terbesar Produk Domestik Bruto (PDB). Hal ini bisa disimpulkan bahwa sektor ini masih bergelut di tengah keadaan ekonomi yang tidak menentu. Sudah dicatat bahwa industri manufaktur menyumbang sebesar 29,8 persen dari pajak yang diterima. Sedangkan kumulatif kinerja bertumbuh hingga 52,2 persen dari tahun sebelumnya
Sektor Perdagangan
Selanjutnya ada sektor perdagangan yang menyumbang pajak terbesar di Indonesia hingga tahun 2022 ini. Sektor ini berkontribusi hingga sebesar 24,8 persen. Sektor perdagangan mengalami pertumbuhan disebabkan karena tingginya mobilitas masyarakat. Sektor perdagangan dianggap sebagai sektor yang untung saat terjadi pemulihan ekonomi. Pada tahun 2022 kumulatif kinerja pada sektor ini 66,3 persen dari tahun sebelumnya.
Baca Juga: Ketahui Lebih Jauh Tentang Penagihan Pajak, Supaya Tidak Salah Langkah
Sektor Jasa Keuangan dan Asuransi
Di urutan ketiga ada sektor jasa keuangan dan asuransi. Sektor ini juga menyumbang pajak yang besar di Indonesia. Sektor jasa keuangan dan asuransi menyumbang sebesar 11,2 persen dari total pajak yang diterima. Jika dilihat dari pertumbuhan penerimaan pajak, sektor ini hanya sekitar 15,1 persen dari tahun sebelumnya jika dilihat dari Bulan Januari hingga Juli 2022.
Sektor Pertambangan
Kegiatan pertambangan yaitu kegiatan yang mengambil endapan bahan galian yang berharga di dalam tanah dan memiliki nilai ekonomis. Sektor ini berkontribusi sebesar 9,4 persen dari jumlah pajak yang diterima. Pertumbuhan kinerja kumulatif sebesar 262,1 persen dari tahun sebelumnya jika dilihat dari Bulan Januari-Juli 2022. Pertumbuhan pajak di sektor ini juga didukung oleh kenaikan harga komoditas tambang secara global.
Sektor Konstruksi dan Real Estat
Sektor kontribusi dan real estat menempati urutan kelima sebagai penyumbang terbesar pajak di Indonesia. Sektor ini menyumbang sebesar 4,1 persen dari jumlah pajak yang diterima. Sedangkan pertumbuhan pajak sebesar 12,2 persen dari tahun sebelumnya jika dilihat dari Januari – Juli 2022.
Untuk menjadi seorang ahli pajak, Anda harus memiliki pengetahuan mendalam terkait pajak. Dan salah satunya adalah dengan mengikuti brevet pajak. Tax Academy adalah tempat yang tepat untuk Anda memulainya. Karena di tempat ini merupakan langkah tangga pertama kesuksesan Anda sebagai seorang Expert di bidang industri perpajakan.
Tax Academy menawarkan metode pembelajaran yang mudah dan memiliki jaringan profesional. Beberapa metode tersebut diantaranya adalah Video Learning, Interactive Learning, dan juga Hybrid Learning. Akademi perpajakan yang satu ini dikelola oleh profesional dari WiN Partners yang mengelola berbagai bidang pajak dengan kantornya di Surakarta, Medan dan juga Batam. Hubungi kami sekarang juga untuk Anda yang ingin mengikuti brevet pajak dan menjadi Expert di bidang pajak.