Training pajak dapat dimanfaatkan untuk orang-orang yang sudah membutuhkan program pembelajaran, untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman dalam hal peraturan pajak. Dalam pelatihan perpajakan, seperti training pajak ini pastinya akan membantu anda untuk memahami berbagai regulasi pajak dan aspek-aspek yang berkaitan lainnya.
Karena regulasi pajak yang terus-menerus mengalami perubahan, pastinya sangat penting bagi anda untuk mengetahui berbagai perubahan regulasi pajak tersebut. Terlebih di era dimana teknologi selalu digunakan, sehingga menandakan bahwa terdapat begitu banyak hal yang bisa dilakukan dengan cara digital. Berbagai hal yang dulunya dilakukan dengan manual, pada saat ini dimudahkan dengan cara online.
Dengan adanya perkembangan pada dunia digital secara besar-besaran tersebut, pastinya juga akan mempermudah banyak pihak yang ada di dalamnya untuk memaksimalkan penerimaan negara dari sisi pajak sendiri. Kewajiban dari pihak wajib pajak, baik wajib pajak perorangan maupun wajib pajak badan yaitu melakukan pengelolaan pajaknya, meliputi membayar dan melaporkan pajaknya.
Tetapi, karena adanya proses-proses administrasi pengelolaan pajak yang rumit, hal tersebutlah yang membuat khalayak ramai menjadi enggan untuk mengelola kewajiban perpajakannya. Seperti yang diketahui, bahwa pada zaman ini sudah ada begitu banyak aplikasi pajak yang bisa membantu, untuk mempermudah proses administrasi pengurusan pajak, sehingga proses kewajiban pajak bisa berjalan dengan lebih mudah.
Dengan memanfaatkan aplikasi perpajakan seperti ini, dapat dipastikan bahwa akan memberikan begitu banyak kemudahan bagi para wajib pajak yang ingin menghemat waktu dan tidak menyukai hal-hal yang rumit. Direktorat Jenderal Pajak atau Dirjen pajak ini adalah pihak yang melakukan pengurusan atas penerimaan kas negara dari bidang pajak sendiri, sehingga DJP mulai meluncurkan berbagai layanan pajak yang bisa diakses secara digital pada berbagai aplikasi pajak yang diluncurkan, diantaranya:
E-Filing (Lapor Pajak Secara Online)
Aplikasi perpajakan yang pertama adalah sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat laporan surat pemberitahuan atau SPT, secara online dan Real Time dengan memanfaatkan jaringan internet. Sistem perpajakan ini tidak lain dan tidak bukan adalah sistem e-filing, yang pastinya diluncurkan oleh pemerintah pajak supaya bisa diakses melalui laman resmi dari website Direktorat Jenderal Pajak.
Baca Juga: Pemahaman, Tujuan, dan Dampak Tax Reform dalam Dunia Perpajakan
e-Registration (Daftar Wajib Pajak Online)
Sistem perpajakan secara online yang selanjutnya adalah e-registration, di mana merupakan sistem yang bisa membantu masyarakat untuk mendaftarkan diri sebagai wajib pajak secara online. Dapat dipastikan bahwa sistem ini adalah bagian dari sistem informasi pajak Direktorat Jenderal Pajak yang dikenal dengan e-Reg. Sistem perpajakan ini pastinya mempunyai dua fungsi, yaitu mempermudah masyarakat dalam hal mendaftarkan diri sebagai wajib pajak. Kemudian juga memperbudak para petugas pajak dalam aktivitas proses pendaftaran wajib pajak.
e-SPT (Membuat SPT Secara Online)
e-SPT merupakan formulir dalam pelaporan pajak yang berbentuk elektronik atau merupakan surat pemberitahuan elektronik. Sistem yang satu ini diluncurkan oleh Direktorat Jenderal Pajak sebagai tujuan untuk mempermudah wajib pajak ketika ingin menyampaikan pelaporan SPT. Ternyata e-SPT ini telah ada sejak 2008, dan berfungsi untuk melakukan penerbitan surat pemberitahuan masa hingga SPT tahunan.
e-Biling (Membayar Pajak Secara Online)
e-Billing merupakan sistem perpajakan elektronik untuk membayar pajak dengan memanfaatkan kode billing. Kode billing ini adalah suatu kode identifikasi yang memuat rangkaian angka yang sudah diberikan dari sistem billing, yang sesuai dengan status jenis pajak yang akan disetorkan. Dari sistem ini akan memberikan penerbitan kode billing sebagai ganti dari SSP atau surat setoran pajak.
Untuk menjadi seorang ahli pajak, Anda harus memiliki pengetahuan mendalam terkait pajak. Dan salah satunya adalah dengan mengikuti training pajak. Tax Academy adalah tempat yang tepat untuk Anda memulainya. Karena di tempat ini merupakan langkah tangga pertama kesuksesan Anda sebagai seorang Expert di bidang industri perpajakan.
Tax Academy menawarkan metode pembelajaran yang mudah dan memiliki jaringan profesional. Beberapa metode tersebut diantaranya adalah Video Learning, Interactive Learning, dan juga Hybrid Learning. Akademi perpajakan yang satu ini dikelola oleh profesional dari WiN Partners yang mengelola berbagai bidang pajak dengan kantornya di Surakarta, Medan dan juga Batam. Hubungi kami sekarang juga untuk Anda yang ingin mengikuti training pajak dan menjadi Expert di bidang pajak.